sebatang yang menemani

03:40

pernah ada sebuah kalimat "teman sehidup semati".., sebuah kalimat yang bagi saya tidak pernah ada dalam hubungan sesama manusia.,tapi ketika kalimat itu disamakan dan dikonotasikan untuk sebatang rokok.,bisa jadi kalimat itu dapat dibenarkan secara filosofi..,dan filosofi ini yang terngiang di benak dan fikiran saya,.

seorang teman ataupun sahabat dekat mungkin semua orang memilikinya yang setia mendengarkan keluh kesah dan curahan hati kita,yang siap memasang badan untuk membela kita,yang siap mengeluarkan uang lebih untuk kita disaat genting..,mungkin itu sudah umum terjadi dalam hubungan antar manusia yang berhati nurani..,tapi pernah kah kita tahu isi hati mereka? pernahkah kita tahu perasaan mereka dibalik tutur kata halus dan prilaku sopan mereka semenjak menjalin hubungan pertemanan dengan kita?

 mungkin rambut boleh sama hitam tapi hati siapa yang tahu..,dan itu yang mungkin dapat menyebabkan istilah-istilah penghianatan dalam pertemanan sering terlontar dan terdengar.,memang agak sedikit di sayangkan dan disesali apabila hal ini terjadi pada pribadi kita.,bukanya mau berfikiran negatif terhadap orang tapi hanya berfikir dan berspekulasi dari sisi lain yang dapat terjadi tanpa ada peringatan sebelumnya..,apapun bisa terjadi di dunia ini.,bahkan yang tadinya satu visi dan misi dalam suatu ras,dan golongan pun dapat terpecah bela dan pada akhirnya menjadi perang saudara..,anggap lah itu hanya dapat terjadi dalam suatu hubunggan berskala besar dan luas..,mari memperkecil hal ini..,ketika kita berteman dengan siapa pun itu
pasti ada kalanya situasi untuk saling membicarakan tentang keburukan dari sifat masing-masing dibelakang akan terjadi.,dan biasanya kebiasaan dan sifat buruk yang akan di bongkar dan dibicarakan seperti layaknya acara infotaiment dikupas secara detail..,

dan bukan bermaksud untuk menyedutkan atau memperkecil martabat kaum hawa...,kejadian-kejadian seperti itu sering terjadi di kalangan wanita yang senang berkumpul dan bercerita bersama kaum sejenisnya..,meskipun terkadang kaum adam pun juga begitu.,tapi setidaknya para kaum pria mempunyai cara alternatif untuk menghilangkan dan memendam segala penat dan rasa kesal mereka dengan cara menjalin hubungan dekat dengan sebatang rokok yang setiap saat.,setiap waktu.,dan dimanapun itu dapat menemani mereka untuk setidaknya melarikan diri sejenak dari masalah-masalah yang sedang dihadapi.,kadang kala tidak hanya rasa penat,kesal,dan dipressure amarah saja seseorang merokok..,tapi disaat suasana senang dan santai pun rokok menjadi teman setia para kaum pria..,hingga sebatang rokok pun hampir sama penting nya dengan kekasih hati.,ada guyonan dalam bahasa jawa yang berbunyi ~abis mangan ora ngudut ora enak~ bayangakn seberapa penting rokok hingga terciptanya guyonan seperti itu

ada satu hal lagi yang mengakibatkan mengapa rokok itu kadang kala menjadi penting..,disatu sisi rokok pun dapat menjadi alat penghubung dalam mencari seorang teman.,suatu kisah nyata yang pernah saya alami.,ketika saya sendiri berada di sebuah kantin pada saat jam istirahat di kampus saya,..rokok mempertemukan saya dengan teman-teman baru  dengan hanya sekedar menawarkan sebatang rokok.,yang setidaknya teman-teman baru ini dapat saya ajak untuk berdiskusi sejenak atau saling melontarkan candaan untuk sedikit mencairkan suasana agar lebih mengakrabkan diri satu sama lain..

sebatang rokok sedikit banyak mempunyai makna dan telah menjadi bagian hidup dari setaip induvidu yang menjadikanya sebagai teman.,kapanpun.,dimana pun dan dalam kondisi apapun sebatang rokok selalu setia menemani meski sadar dan paham cepat atau lambat rokok pula lah yang akan mengakhiri segala cerita hidup kita.,yang hanya dapat kita tinggalkan di dunia fana ini. 


 

You Might Also Like

0 komentar

black coffee barcode

black coffee barcode

Featured post

Seperti biasa

awal bulan mungkin menjadi hal yang sanggat membuat sebagian besar orang kembali berharap akan sesuatu keajaiban yang mungkin datang kepada ...

latest instagram post